Rabu, 31 Agustus 2011

IDUL FITRI MOMENT MEMPERERAT SILATURAHMI


sealam_webKUALA KAPUAS –  Idul Fitri sebagai  moment untuk memperarat tali silaturahmi , mempererat tali  persaudaraan diantara umat Islam. “Insya Allah  dengan selalu menjaga tali silaturahmi diantara kita maka Kabupaten Kapuas yang AMANAH (Aman , Maju,  Mandiri,  Sejahtera dan Tangguh) dapat terwujud, “  , ungkap Bupati Kapuas Ir HM Mawardi MM sebelum Sholat Ied di Masjid Agung Al Mukarram Kuala Kapuas, Rabu (31/8).
Selanjutnya HM Mawardi mengatakan, kita telah selesai melaksanakan puasa selama sebulan penuh. Ibadah puasa penuh dengan latihan bagaimana kita dibiasakan untuk berperang melawan hawa nafsu mengendalikan diri.
Jadi  selepas dari bulan suci ramadhan ini hendaklah kita menjadi orang yang penyabar, menjadi jiwa-jiwa yang tenang,  menjadi orang yang selalu tawadhu  dan istiqomah kepada Allah SWT, tutur HM Mawardi.
Kita harus lakukan apa yang  didapat selama sebulan penuh , adalah melakukan perbuatan-perbuatan yang baik, kasih sayang terhadap sesama. Juga telah   melaksanakan kewajiban ibadah Zakat Fitrah.
Zakat fitrah mempunyai makna yang sangat penting sebagai wujud  kepedulian  kepada saudara-saudara kita , jelas HM Mawardi,.
Dengan ibadah zakat fitrah HM Mawardi berharap , khususnya  di Kabupaten Kapuas selalu bersama-sama meningkatkan ukhuwah Islamiyah , meningkatkan kepedulian,  bukan saja untuk hari ini akan tetapi setelah selesai hari raya ,  kita  tetap menjaga dan meningkatkan  ukhuwah Islamiah.
Pada kesempatan itu Bupati HM Mawardi atas nama Pemerintah Kabupaten Kapuas beserta keluarga mengucapkan Minal Aidin Walfaidzin,  Mohon Maaf  Lahir dan Bathin. HM Mawardi  juga  mengundang dan mempersilahkan kepada  masyarakat Kabupaten Kapuas datang kerumah jabatan Bupati pada open house 1 syawal 1432 hijriah, Rabu ( 31/8), sekaligus untuk mempererat tali silaturrahmi
Selasai pelaksanaan Sholat Ied Bupati Kapuas beserta istri Hj Aliyah Mawardi bersalaman  mendapat ucapan selamat Idul Fitri dari jemaah yang memenuhi ruangan dan halaman Masjid Agung Al Mukarram.
HM Mawardi juga menyempatkan diri meninjau perkembangan pembangunan Masjid Agung Al Mukarram.
Sesuai rencana  pembangunan Masjid Agung selasai 2012 , yang  dapat  menampung sekitar enam ribu jemaah dengan bagian lapangan ,  jelas HM Mawardi (Humas)

BUPATI LEPAS PAWAI TAKBIRAN


pawai_webKUALA KAPUAS – Bupati Kapuas Ir HM Mawardi MM melepas peserta takbiran keliling menyambut Hari Raya Idul Fitri 1432 Hijriah  , di depan rumah jabatan Bupati Kapuas, Selasa  (30/8) malam. Pelepasan takbiran keliling ditandai dengan pengibaran bendera start oleh Bupati Kapuas.
Di saksikan  Wakil Ketua DPRD Kapuas Mahmud Iip Syafrudin SIP, Unsur Forkompimda, Ketua TP PKK Hj Aliyah Mawardi, Kepala SKPD, Kepala Kantor Kemenag Drs H Mahli, Ketua MUI KH Abdul Muthalib ,dan sejumlah kaum muslimin  dan muslimat  yang memenuhi jalan didepan rumah jabatan Bupati,
Pada kesempatan itu HM Mawardi mengajak,  marilah kita syukuri kedatangan hari yang mulia ini, sebab hakekat kebesaran ini adalah persatuan umat, yang merupakan ajaran Islam yang harus dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari antara lain bagaimana pelaksanaan sholat berjemaah.
Kepada peserta takbiran HM Mawardi mengharapkan, agar selalu mewaspadai dan tidak terpengaruh adanya isu-isu yang akan memecah persatuan dan kesatuan ummat.
Mari kita laksanakan pawai takbiran ini dengan penuh khusu  menyuarakan Takbir,Tahlil dan Tahmid, ajak Mawardi. Agungkan kebesaran Ilahi serta kita syukuri rahmatnya. Jagalah ketertiban, keamanan serta menjauhi diri dari hal-hal yang dapat merugikan kita semua. Marilah bersama-sama kita ciptakan suasana yang aman , tertib, tenteram dan damai, pesan Mawardi.
Menurut ketua pantia H Kasiyan SE SH MM , takbiran keliling diikuti , Remaja Masjid/Langgar,  Kelompok Maulid Habsy ,  mobil hias ,  sepeda motor, SKPD ,  serta sejumlah kaum muslimin dan muslimat. Mereka  mengelilingi jalan-jalan protokol dalam kota Kuala Kapuas.
Pada kesempatan itu HM Mawardi menyerahkan  tropy  bergilir Bupati Kapuas, tropy tetap, piagam dan uang , kepada juara pertama lomba tanglong dan musik bagarakan sahur,  yang dimenangkan kelompok Nurul Hidayah Pasar Baru Kapuas.
Juara II dan III Langgar Miftahul Jannah dan  Langgar Al –Inayah , serta  juara harapan I, II dan III masing-masing MAN Selat, MA Manarul Huda dan Masjin Nurul Iman.
Lomaba tersebut digelar DPD KNPI Kabupaten Kapuas.(Humas).

Minggu, 28 Agustus 2011

BUPATI SAHUR BERSAMA ANAK YATIM DI PANTI ASUHAN


sahur_webKUALA KAPUAS – Suasana berbeda tampak terlihat dari  sahur sebelumnya  di Panti Asuhan Budi Sejahtera  Kuala kapuas , yang dihuni 38 orang anak yatim.

Pada sahur , Minggu (28/8) , orang nomor satu di Kabupaten Kapuas Ir HM Mawardi MM berbaur bersama  anak-anak yatim  untuk bersantap sahur.
Juga tampak terlihat keceriaan dan kebahagian  dari raut wajah anak-anak yatim ,saat bersantap sahur bersama pemimpin yang mereka cintai dan banggakan.

Sekitar pukul 03.00 WIB,Bupati HM Mawardi tiba di Panti asuhan Budi sejahtera yang terletak di jalan Jawa Kuala Kapuas, diterima pengurus Panti asuhan H Aspihani dan H Abdul Munir.

Di panti asuhan Budi Sejahtera, HM Mawardi tidak hanya bersantap sahur bersama  , tetapi juga melaksanakan  sholat hajat dan sholat tasbih berjemaah bersama anak-anak yatim, di musholla Kaafilul yatim , yang diimami Ketua MUI Kapuas KH Abdul Muthalib.

Selesai sholat tersebut, Bupati HM Mawardi  menuju aula panti asuhan,  untuk bersantap sahur  bersama-sama anak-anak yatim.

Saat itu Bupati didampingi   , Dandim 1011/KLK Letkol Arm Moch Erwansyah SIP, Kepala Kantor Kementerian Agama Drs H Mahli, Kabag Kesra Drs H Darwis dan Kabag Humas dan Protokol Drs M Hafizi.

Sekitar setengah jam bersantap sahur bersama , dilanjutkan dengan sholat subuh berjemaah , dengan imam H Aspihani.

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kapuas Drs H Mahli dalam kuliah subuhnya berdoa, semoga amaliah-amaliah yang kita laksanakan selama bulan suci ramadhan tahun ini  diterima oleh Allah SWT  dan lebih meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.

“ Kita patut bersyukur diciptakan oleh Allah SWT sebagai mahluk yang sempurna dimuka bumi ini , bila dibandingkan dengan mahluk-mahluk lain,” tutur H Mahli.

Dia juga mengutarakan pentingnya peranan ilmu untuk hidup didunia dan hidup diakhirat , agar memperoleh keselamatan  dan kebahagiaan.(Humas).

PARADE BEDUG MENJADI DAYA TARIK WISATA


bedug_webKUALA KAPUAS – Parede bedug ramadhan sebagai bagian dari tradisi dan budaya masyarakat Kabupaten Kapuas , sudah selayaknya dipertahankan dan terus dikembangkan untuk masa yang akan datang. Perlu di kemas secara lebih menarik sebagai salah satu kegatan tidak hanya berfungsi sebagai syiar agama tetapi juga dapat berfungsi sebagai daya tari pariwisata di Kabupaten Kapuas.

Demikian diharapkan Bupati Kapuas Ir HM Mawardi MM saat membuka final parade bedug dan musik religi ramadhan , di Lapangan Bukit Ngalangkang Kuala Kapuas,  Sabtu (27/8) malam..

“ Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Kapuas menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada panitia pelaksana parade bedug dan musik religi ramadhan 1432 H , yang telah bekerja keras mensukseskan kegiatan ini,”, tutur HM Mawardi.

Kepada para peserta final parede bedug dan musik religi  , diharapkan  HM Mawardi dapat memberikan nuansa baru di bulan suci ramadhan 1432 hijriah.

“ Saya mengharapkan agar memanfaatkan kegiatan ini sebagai sarana untuk memperluas syiar Islam sekaligus meningkatkan kualitas keimanan kita kepada Allah SWT,” ungkap HM Mawardi.

Pada kesempatan yang sama Ketua Pantia Ali Surahman menjelaskan ,  lomba parede bedug dan musik religi bertujuan menjalin tali silaturahmi , melestarikan tradisi bedug dan menyemarakan bulan suci ramadhan.

Kegiatan ini digelar PT Kapuas Multimedia , didukung Pemkab Kapuas, Polres dan KNPI Kapuas.
Diikuti 9 peserta parade bedug  dan 15 peserta musik religi..

Jumat, 26 Agustus 2011

BUPATI HM MAWARDI OPEN HOUSE UNTUK MASYARAKAT


bupati_webKUALA KAPUAS – Sebagaimana pada tahun - tahun sebelumnya,  pada lebaran Idul  Fitri 1 Syawal 1432 Hijriah/ 2011 M kali ini Bupati Kapuas HM Mawardi kembali akan menggelar acara open house (menerima tamu).
Sekda Kapuas Drs H Nurul Edy MSi mengatkan, Bapak Bupati HM Mawardi pada Lebaran 1 Syawal 1432 H nanti ,  beserta keluarga akan membuka pintu selebar-lebarnya kepada masyarakat luas untuk berkunjung.

”Bupati HM Mawardi  ingin masyarakat berkunjung dan saling mengucapkan Selamat Idul Fitri, Minal Aidhin Wal Faidzhin. Mohon Maaf Lahir dan Bathin. Sekali lagi silahkan datang ke Rumah Jabatan Bupati Kapuas ,” kata Sekda Nurul Edy.

Selain masyarakat, Bupati  Mawardi juga mengundang para tokoh agama, tokoh masyarakat, LSM, wartawan, dan kepala SKPD dapat berkunjung ke Rumah Jabatan Bupati pada Hari Raya Idul Fitri, sekaligus bersilahturahmi.

Adapun jadwal  open house Bupati Kapuas pada 1 Syawal 1432 H sebagai berikut :

Pagi  pukul 08.00 s/d 11.00 WIB, siang pukul 14.00 s/d 17.00 WIB dan malam pukul 19.00 s/d 21.30 WIB , terang Nurul Edy.  (humas)

MENJELANG LEBARAN BUPATI TINJAU PASAR


WEB_SIDAK_PASARKUALA KAPUAS – Guna mengantisipasi kenaikan harga menjelang lebaran 1432 H Bupati Kapuas HM Mawardi bersama unsur forkompimda dan unsur SKPD turun langsung ke pasar besar meninjau harga bahan-bahan kebutuhan pokok, Jumat (26/8) pagi.

Awalnya dari wilayah simpang empat Danau Mare Bupati Kapuas HM Mawardi beserta rombongan bergerak kearah salah seorang pedagang pupuk yang berada tidak berjauhan dari kantor bank BNI di Jl. Achmad Yani dan sempat terjadi dialog antara Mawardi dengan pedagang. Saat itu terungkap harga pupuk tetap stabil seperti biasanya.

Selanjutnya dari situ rombongan langsung berjalan kearah pasar sembako dan pasar ikan, beberapa kali Mawardi sempat mampir untuk berbicara langsung kepada para pedagang, baik itu pedagang sembako, pedagang beras, pedagang minyak goreng dan yang lainnya.

“Mudah-mudahan menjelang lebaran harga kebutuhan pokok tetap stabil” harap Mawardi kepada para pedagang. Seandainya tetap ada kenaikan sebaiknya tetap dipantau agar masih dalam batas-batas kewajaran.

Jangan sampai ketika mendengar gaji pegawai akan naik, harga bahan-bahan kebutuhan pokok di pasar malah dinaikan duluan oleh para pedagang, kan kasihan para pegawai, ungkap Mawardi sambil tersenyum simpul.

Pada kesempatan itu Mawardi juga sempat berbincang dengan kepala Dinas Pembangunan Umum (PU) tentang perkembangan pembangunan pasar di wilayah Blok R yang sedang berjalan, hadir juga Kepala Dinas Pendapatan Ir. Afiadin Husni dan Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi dan UMKM Agung Alfian Lintar . (humas)

7 DESA TERIMA INSENTIF REDD PLUS


web_kpcpKUALA KAPUAS – Tujuh desa di Kecamatan Timpah dan Mantangai  yang menjadi pelopor pelaksana kegiatan percontohan REDD+ di Kabupaten Kapuas menerima insentif melalui kegiatan KFCP yang merupakan kerjamasa Pemerintah Indonesia dan Australia.

Pemberian insentif ini diserahkan langsung oleh Bupati Kapuas HM Mawardi di Gedung Lawang Kameloh disaksikan oleh Ketua DPRD, Kapolres, Kajari dan Kepala Pengadilan Negeri Kabupaten Kapuas, Jumat (26/8) pagi.

Menurut Koordinator Working Group KFCP di Kkabupaten Kapuas, Ir Herson B Aden M.Si warga tujuh desa ini pada Juni lalu  sudah menerima insentif tahap pertama sebesar Rp 635 juta lebih.

Kemudian pada saat ini masyarakat kembalii menerima dana insentif  kegiatan pembibitan  tahap kedua sebesar Rp 785 juta lebih dari total lebih dari sebesar Rp. 2,3 Milyar

“Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui kegiatan KFCP telah membantu melakukan peningkatan masyarakat untuk mempersiapkan diri agar kegiatan kedepan lebih mandiri pada pasca kerjasama pemerintah RI-Australia ini berakhir,” terang Herson yang juga sebagai Kepala Bappeda Kapuas ini.
Kegiatan pembibitan dilaksanakan di lokasi 120.000 ha ex PLG di kecamatan Mantangai dan Timpah, Kabupaten Kapuas.  Dari tujuh desa di lokasi ini, lima desa terletak di Blok A, dan dua desa lainnya di Blok E. Warga Blok E yang memiliki hutan dengan kondisi baik ikut berpartisipasi melaksanakan kegiatan pembibitan, hasilnya akan menyumbang ke lima desa lainnya di Blok A yang kondisi hutannya rusak.

“Dana yang diterima oleh masyarakat ini tidak ada pemotongan artinya dana langsung ditransfer ke rekening masing-masing desa sesuai dengan insentif yang diberikan,” terangnya

Sementara itu Bupati Kapuas HM Mawardi dalam sambutannya menjelaskan telah ditetapkannya Kapuas sebagai lokasi program percontohan uji coba pelaksanaan REDD maka  sebagai bagian dari program prioritas pemerintah dalam komitmen mengurangi emisi karbon  melalui KFCP akan dilakukan kegiatan-kegiatan untuk merestorasi dan memperbaiki ekosistem hutan gambut yang pernah rusak akibat adanya PLG.

„Kehadiran KFCP hendaknya tidak hanya melakukan penelitian semata akan tetapi juga merupakan bagian dari serangkaian kegiatan Pemkab kapuas untuk mensejahterakan masyarakatnya,” ungkapnya.

Dengan demikian maka program kerja yang disusun dan dirancang harus harmonis, sinkron dan sinergi dengan program kerja pemerintah daerah.

Bahkan Pemkab Kapuas berencana akan mencanangkan wilayah atau areal program percontohan uji coba pelaksanaan REDD melalui program KFCP di Kabupaten Kapuas, sebagai “desa model redd” dengan aktivitas yang diharapkan dari desa model konservasi ini meliputi : eco and culture tourism, laboratorium riset lapangan, jasa lingkungan lainnya - dengan ikon : air hitam gambut, anggrek mantangai, madu lebah hutan, dan lain – lain.

“Terkait dengan rencana tersebut maka saya minta melalui working group kfcp agar segera menyusun langkah-langkah  strategis dan konkrit yang akan dilakukan untuk persiapan rencana pencanangan itu,” tukasnya. (humas)

Kamis, 25 Agustus 2011

BUPATI HARAPKAN PERBAIKAN JALAN DI BASARANG DIPERCEPAT


web_gub_bantuanKUALA KAPUAS – Bupati Kapuas HM Mawardi menginginkan agar Pemerintah Provinsi Kalteng dapat segera melakukan perbaikan jalan trans Kalimantan poros selatan tepatnya di ruas jalan Basarang.
Apalagi saat ini pengguna jalan tersebut sekalin tinggi seiring semakin dekatnya perayaan Hari Raya Idul Fitri 1432 hijriah. Bahkan tingkat kecelakaan di daerah tersebut cukup tinggi karena banyaknya jalan berlobang.
Harapan itu disampaikan oleh Bupati Kapuas saat menyambut kedatangan Gubernur Kalteng Agustin Teras Narang ketika melakukan kegiatan safari ramadhan di Masjid Nurul Yakin Kecamatan Timpah Kabupaten Kapuas, Rabu (24/8) malam.
“Dalam bulan ini saja ada empat orang yang meregang nyawa di ruas jalan Basarang. Kami berharap jalan tersebut untuk bisa diperbaiki untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan,” pinta Mawardi.
Menanggapi hal tersebut, Gubernur Kalteng Agustin Teras Narang mengatakan ruas jalan tersebut merupakan jalan nasional yang dalam perbaikannya menggunakan dana APBN. Namun kendala yang dihadapi saat ini adalah ruas jalan nasional di Kalteng mencapai 1.700 km.
“Untuk bisa terus menggenjot perbaikan jalan nasional di Provinsi Kalteng kita harus berjuang dan bersaing dengan provinsi lain di Indonesia dalam memperoleh dana dari Kementerian PU,” ucap Teras yang saat itu didampingi sejumlah Kepala SKPD Provinsi Kalteng termasuk Kadis PU Provinsi Kalteng.
Namun demikian Gubernur dua periode ini mengaku akan memprioritaskan pembangunan dan perbaikan jalan yang mengalami kerusakan. “Perbaikan jalan terus kita lakukan,” terang mantan Ketua Komisi III DPR RI ini.
Keterlambatan pengerjaan jalan karena keterlambatan lelang yang dananya bersumber dari APBN. Tapi saat ini proses lelang telah selesai dilakukan. ”Saya minta Dinas PU provinsi untuk dapat ngebut melakukan perbaikan jalan. Apalagi sisa waktu efektif hanya tinggal beberapa bulan saja,” ungkapnya.
Dalam safari ramadhan tersebut Gubernur Kalteng berkenan memberikan bantuan barang dan uang kepada pengurus masjid Nurul Yakin. Bantuan berupa uang tunai Rp20 juta diterima langsung oleh pengurus masjid. (humas)

TAHUN 2012 KALTENG MILIKI EMBARKASI HAJI


web_gubKUALA KAPUAS – Warga Kalteng yang ingin menunaikan ibadah haji tahun depan patut bahagia. Sebab, mulai 2012 Bandara Tjilik Riwut Kota Palangka Raya telah menjadi embarkasi haji. Artinya jika jamaah haji asal Kalteng ingin menunaikan rukun Islam ke lima tidak perlu lagi melewati Banjarmasin ataupun Kota Solo.

Hal ini dikatakan oleh Gubernur Kalteng Agustin Teras Narang saat melakukan kegiatan safari ramadhan di Masjid Nurul Yakin Kecamatan Timpah Kabupaten Kapuas, Rabu (24/8) malam.

Menurutnya saat ini Bandara Tjilik Riwut terus berbenah agar kriteria sebagai embarkasi haji dapat terpenuhi. “Mudah-mudahan tahun depan keinginan kita ini bisa terwujud,” jelas Teras.

Diungkapkannya saat ini jamaah Kalteng masih ikut penerbangan di embarkasi Banjarmasin dan Solo. Wilayah Solo khusus bagi warga Kalteng di Kabar, Lamandau dan Sukamara.

Selain itu, Gubernur juga berjanji akan memperjuangkan kouta haji kepada Menteri Agama untuk dapat ditambah. Saat ini kouta haji untuk Kalteng 1.350 jamaah, diharapkan tahun depan bisa naik menjadi 1.500 jamaah.

”Hal ini kita lakukan untuk mengurangi jumlah daftar tunggu yang semakin panjang. Coba bayangkan daftar tunggu untuk bisa menunaikan ibadah haji selama sembilan tahun,” terangnya.
Selain itu Gubernur juga kembali mengingatkan bahaya kebarakan hutan dan lahan. Teras sangat menyayangkan, pihak yang membakar lahan ini sama sekali tidak bertanggung jawab. Karena hanya berani membakar tapi tidak berani memadamkan apinya.

“Cobalah kalau membakar lahan harus secara terkendali dan bertanggung jawab. Berani membakar, juga harus berani memadamkan. Bukannya malah ditinggalkan begitu saja,” tandas Gubernur.

Menurut ramalan cuaca, ungkapnya, keadaan musim kemarau sekarang ini sudah mulai makin memprihatinkan, dan diperkirakan sampai dengan bulan Oktober mendatang. Karena itu, kalau ini tidak kita jaga bersama, maka akan semakin membahayakan bagi warga Kalteng sendiri.

“Kepada para tokoh agama dan tokoh masyarakat, tolong kita sampaikan bahwa apabila kabut asap ini terus terjadi maka akan mengganggu kesehatan, perekonomian dan tidak tertutup kemungkinan akan menimbulkan kecelakaan-kecelakaan, yang berakibat merugikan kita semua,” ucap Teras.

Dalam safari ramadhan Pemerintah Provinsi Kalteng tersebut, Teras disambut oleh Bupati Kapuas HM Mawardi bersama jajarannya. Selain Gubernur yang memberikan bantuan kepada pengurus masjid, Bupati juga berkenan memberikan bantuan dan menyantuni anak yatim piatu dan orang tua jompo. (humas)

Selasa, 23 Agustus 2011

PAWAI TANGLONG DAN BAGARAKAN SAHUR SEMARAKKAN RAMADHAN


web_tanglong1KUALA KAPUAS – Ratusan masyarakat tumpah ruah menyaksikan pawai tanglong dan festival bagarakan sahur dalam rangka menyemarakan bulan ramadhan, Senin (22/8) malam.

Menariknya para peserta tahun ini lebih banyak dibandingkan dengan tahun lalu. Jika tahun lalu hanya 10 peserta/tim, kini peserta lebih dari 20 peserta lebih.

”Peserta juga terdiri dari pasukan pemadam kebakaran, remaja langgar serta sekolah-sekolah yang ada di Kota Kuala Kapuas,” kata Ketua Panitia Jalaluddin.

Nantinya pemenang lomba ini akan mendapatkan piala bergilir dari Bupati Kapuas dan jika dalam tiga tahun berturut-turut menang akan menjadi piala tetap.

Kegiatan ini dilepas langsung oleh Bupati Kapuas HM Mawardi didampingi istri Ny Hj Aliyah Mawardi di depan rumah jabatan Bupati. Dalam sambutannya Bupati menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan ini.

web_tanglong2Menurutnya kegiatan yang digagas oleh KNPI merupakan bentuk suka cita dalam menyambut bulan ramadhan. ”Saya berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun,” kata Mawardi. (humas)

SYUKURAN HUT RI, PENUTUPAN TARLING, SAFARI RAMADHAN NU DAN ANSOR DIGELAR BERSAMAAN


web_syukuran_hut1KUALA KAPUAS – Dalam rangka memperingati HUT RI ke 66 Pemkab Kapuas Gelar acara syukuran, dirangkai dengan kegiatan penutupan Tarling Ramadhan Bupati Kapuas dan Safari Ramadhan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PW-NU) serta Gerakan Pemuda (GP) Anshor  Provinsi Kalteng di pendopo rumah jabatan Bupati Kapuas, Senin (22/8) malam.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Kapuas HM Mawardi beserta istri, Wakil Bupati Suraria Nahan, seluruh unsur Muspida, kemudian pasukan paskibraka serta ibu-ibu pengajian yang ada di Kota Kuala Kapuas.

Dalam sambutannya Bupati Kapuas HM Mawardi mengatakan sudah 66 tahun lamanya Republik Indonesia (RI) telah merdeka dari penjajahan. Kemerdekaan merupakan sebuah momentum, pernyataan, ikrar dan ikatan seluruh rakyat Indonesia sebagai sebuah bangsa yang merdeka, berdaulat dan sejajar dengan bangsa-bangsa lain di dunia.

“Mari kita maknai kemerdekaan ini tidak hanya sebagai seremonial semata”, himbaunya.  Namun lebih dari itu kemerdekaan dapat dijadikan sebagai titik balik untuk merubah kehidupan kita untuk menjadi yang lebih baik lagi. Kemerdekaan bukanlah akhir dari perjuangan namun merupakan sebuah awal untuk mencapai masyarakat yang adil dan makmur.

web_syukuran_hut2Pada kesempatan yang sama dijelaskan bahwa kegiatan Tarawih Keliling (Tarling) Bupati Kapuas Tahun 1432 H / 2011 telah selesai dilaksanakan. Pelaksanaan Tarling dilaksanakan pada 7 masjid yaitu, masjid Tajudin Kelurahan Selat Hulu Kecamatan Selat, Masjid Nurul Huda Desa Tajepan, masjid Baital Abrar desa Anjir Serapat Barat, masjid Al Mukarram Desa Sei Haur, Al Kautsar Desa Sumber Alaska, Al Furqon Kecamatan Pujon dan Terakhir Masjid Al Wardah Desa Bunga Mawar Kecamatan Pulau Petak.

Sebelum dilaksanakan sholat tarawih berjamaah Bupati berkenan menyerahkan plakat kepada pengurus PW NU. (humas)

Senin, 22 Agustus 2011

JAGA FASILITAS YANG TELAH DIBANGUN


bunga_mawar_webKUALA KAPUAS – Bupati Kapuas Ir HM Mawardi MM mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga dan memelihara fasilitas-fasilitas pembangunan yang telah dibangun oleh pemerintah, seperti bangunan sekolah, Puskesmas dan fasilitas lainnya.

Ajakan itu disampaikan HM Mawardi pada kegiatan Taraweh Keliling (Tarling) di Masjid Al-Wardah Desa Bunga Mawar Kecamatan Pulau Petak, Minggu (21/8).

HM Mawardi  juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat setempat yang telah mendukung pembangunan pemasangan jaringan pipa PDAM.

“ Dengan pembangunan jaringan pipa ini, diharapkan air yang akan diambil dari Palingkau Kecamatan Kapuas Murung, tahun 2013 dapat selesai, sehingga masyarakat Kabupaten Kapuas bila  musim kemarau panjang tidak lagi kesulitan air bersih/tawar “, kata HM Mawardi.

Mudah-mudahan  pembangunan jaringan pipa ini bisa cepat selesai, sehingga dapat bermanfaat untuk kehidupan kita, karena air bersih merupakan kebutuhan pokok .

Selanjutnya HM Mawardi mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya program yang telah diberikan Pemerintah Kabupaten Kapuas, diantaranya  11  pelayanan kesehatan dasar gratis, bahkan katanya, sekarang telah ditambah satu, yaitu pelayanan sunat/khitan gratis.

“ Jangan kalau sakit,  ditahan/dibiarkan nanti bisa menjadi parah, cepat bawa ke Puskesmas/Puskesdes terdekat, manfaatkan program pelayanan kesehatan gratis dari pemerintah, tutur HM Mawardi.

Kepada masyarakat HM Mawardi menghimbau agar dapat memanfaatkan lahan-lahan kosong untuk lahan pertanian , tidak hanya untuk menanam padi tetapi juga untuk menanam sayur,  buah-buahan , sehingga bermanfaat dan dapat   meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Pada kesempatan yang sama Drs H Darwis yang juga Kabag Kesra Setda Kapuas dalam tausiyahnya mengatakan,  orang yang diangkat derajatnya oleh Allah SWT, pertama,  orang yang bersatu atau menjaga persatuan dan kesatuan.

Kedua, orang yang memelihara dirinya. Ketiga, mempunyai keimanan yang kuat dan keempat, orang yang selalu memohon kepada Allah SWT.

Pada kesempatan itu Bupati menyerahkan bantuan uang dari Pemkab Kapuas dan dari pribadi Bupati untuk peningkatkan pembangunan Masjid Al-Wardah Desa Bunga Mawar.

Juga secara pribadi Bupati HM Mawardi memberikan santunan kepada para jompo dan anak yatim .
Kemudian bantuan barang/uang  berasal dari Sekda Drs H Nurul Edy MSi  , Asisten III Drs Johansyah dan  kepala SKPD.

Turut menyertai Tarling Bupati, Wakil Ketua DPRD Kapuas  Mahmud Iip Syafrudin S IP, Unsur  Forkompimda, Sekda Drs H Nurul Edy MSi, Asisten III Drs Johansyah, Ketua Forum Umat Islam (FUI) Drs H Masyumi Rifai MAP dan sejumlah ulama (Humas).

Minggu, 21 Agustus 2011

PEMBANGUNAN JALAN DAN JEMBATAN DI DAERAH HULU JADI PERHATIAN


web_pujon_tarlingKUALA KAPUAS – Prioritas pembangunan tak hanya dilakukan di dalam kota Kuala Kapuas tapi juga dilakukan di daerah hulu Kabupaten Kapuas seperti Timpah, Pujon dan Sei Hanyo.

Pembangunan yang dilakukan dengan melakukan peningkatan jalan dan perbaikan jembatan sehingga akses ke daerah tersebut dapat lancar seperti yang ada di ruas Timpah menuju Pujon.

“Sebelum saya ke sini (Pojon, red) saya menyempatkan melihat hasil pembangunan di Timpah yakni pengaspalan jalan masuk kota. Allhamdulillah telah selesai dikerjakan,” kata Bupati Kapuas HM Mawardi saat menggelar tarawih keliling di Masjid Al Furqon Desa Pujon Kecamatan Kapuas Tengah, Sabtu (20/8) malam.

Menurutnya saat ini pemerintah daerah juga fokus melakukan kegiatan pembangunan di daerah hulu. Bahkan rencananya pengaspalan jalan dalam kota Pujon maupun Sei Hanyo juga akan dikerjakan.
Bahkan pada kesempatan itu Bupati juga meminta kepada Camat Kapuas Tengah untuk melakukan inventarisasi desa-desa yang belum dialiri listri, sebab saat ini pemkab tengah melakukan penjajakan untuk mendapatkan bantuan program listrik masuk desa dari pemerintah pusat.

”Selain itu juga tolong data sekolah yang rusak. Jika bangunan itu madrasah atau tsanawiyah maka akan dikoordinasikan dengan Kementerian Agama, sedangkan untuk sekolah umum menjadi tanggung jawab pemerintah daerah,” terangnya.

Ditempat yang sama Kepala Dinas PU Kabupaten Kapuas Amry Baharuddin menambahkan pihaknya selaku pelaksana teknis di lapangan saat ini telah melakukan sejumlah kegiatan. Diantaranya melakukan pengaspalan jalan ruas Timpah Pujon sepanjang 3,7 km.

Bahkan saat ini ruas jalan tersebut telah dilakukan peningkatan dari penimbunan (sirtu) menjadi agregat B. “Target kami pada tahun depan ruas sepanjang 45,3 km sudah agregat B, saat ini 24 km telah agregat sisanya pada tahun 2012,” ucap Amry.

Semebtara itu untuk pembangunan jembatan juga telah merencanakan dan membuat 12 jembatan box colvest serta tiga buah jembatan dengan kontruksi rangka baja.

“Untuk pengaspalan menuju jalan dalam kota Pujon dan Sei Hanyo akan dilakukan tahun depan. Saat ini untuk ruas jalan masuk dalam kota Timpah telah selesai di aspal,” tambahnya.

Pengurus Masjid Al Furqon H Abdul Hair dalam sambutannya mengucapkan  terima kasih atas kehadiran Bupati beserta rombongan di masjid ini. “Masjid ini dibangun sejak tahun 1981 dan pada tahun 2006 lalu telah dilakukan pelebaran masjid,” ucapnya.

Tampak hadir mendampingi Bupati Kapuas diantaranya Dandim, Ketua MUI, Kepala Kemenag, Asisten I, Asisten II, Asisten III, Ketua NU, Ketua FKUB serta sejumlah Kepala SKPD dan anggota dewan.

Disela kegiatan Bupati juga berkenan menyerahkan bantuan barang dan uang tunai kepada pengurus masjid. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan santunan kepada anak-anak yatim piatu dan ibu jompo. (humas)

Jumat, 19 Agustus 2011

BUPATI KAPUAS KEMBALI TERIMA PENGHARGAAN P2BN


p2bn_web_okJAKARTA – Prestasi kembali ditoreh  Kabupaten Kapuas , tiga tahun dipimpin Bupati Ir HM Mawardi MM , tiga kali juga  berturut-turut menerima penghargaan Peningkatan Produksi Beras Nasional (P2BN) dari Presiden RI, disamping perhargaan tingkat nasional lainnya yang telah diterima.

Penghargaan P2BN dari Presiden kali ini ,  diserahkan oleh Menteri Pertanian Ir H Suswono MA, di Auditorium Kementerian Pertanian Jakarta, Jum’at (19/8) siang.

Sebelumnya ,  Bupati HM Mawardi juga menerima penghargaan serupa , saat itu penghargaan diserahkan langsung oleh  Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, kata Kasubag Pengumpulan Informasi dan Pemberitaan Humas dan Protokol Setda Kapuas Sapto Subagio , di Jakarta, Jum’at (19/8) petang.

Penghargaan P2BN diraih oleh 160 Bupati dan Walikota dari 22 Provinsi atas prestasinya dalam menaikkan jumlah produksi beras nasional dengan peningkatan produksi diatas 5 persen.

Pada kesempatan itu kata Sapto, Bupati HM Mawardi  menuturkan penghargaan P2BN ini  diberikan untuk  para petani  dan masyarakat Kabupaten Kapuas atas  peranya dalam memajukan pembangunan pertanian

Ditambahkan Sapto, Bupati Kapuas HM Mawardi tidak lupa menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para petani  yang telah bekerja keras , ulet dan tekun dalam mengolah lahannya  juga kepada  masyarakat dan semua pihak yang telah mendukung pembangunan pertanian di Kabupaten Kapuas.

Keberhasilan pembangunan pertanian di Kabupaten Kapuas sebagai sentra produksi pangan dalam menyediakan kebutuhan masyarakat khususnya beras bagi daerah tidak terlepas dari peran petani, pemerintah dan swasta/masyarakat, ungkap HM Mawardi.

Untuk mempercepat  dan mendorong tumbuh kembangnya usaha pertanian terutama ketahanan pangan bagi daerah. Kedepannya diharapkan akan lebih baik dan meningkat  bagi daerah Kabupaten Kapuas sebagai “lumbung padi” di Kalteng , yang berbasis agribisnis dan industri melalui pemanfaatan potensi dan sumberdaya alam (lahan) dan sumberdaya manusia (petani), kata HM Mawardi (Humas),

EKS PLG BISA JADI SENTRA PRODUKSI PERTANIAN BARU


web_alaskaKUALA KAPUAS – Bupati Kapuas HM Mawardi menyakini jika kawasan eks proyek lahan gambut (PLG) bisa menjadi sentra produksi pertanian baru di Kabupaten Kapuas. Apalagi kawasan eks PLG khususnya di daerah Lamunti saat ini telah ditunjuk oleh Pemerintah Pusat sebagai kawasan kota terpadu mandiri (KTM).

Demikian diungkapkan oleh Mawardi saat menggelar tarawih keliling (tarling) di Masjid  Al Kausar Desa Sumber Alaska Kecamatan Dadahup, Kamis (18/8) malam.

Dijelaskan Bupati kawasan eks PLG tidak bisa dikatakan gagal tapi belum berhasil. Artinya kawasan ini dapat dikelola secara maksimal agar mampu mendongkrak pendapatan bagi warga transmigrasi yang bermukim di daerah tersebut.

“Coba kita lihat daerah Basarang yang saat ini telah menjadi daerah yang berhasil dalam program transmigrasi. Bahkan jalur daerah tersebut menjadi jalan nasional sehingga akses untuk menjual hasil pertanian bisa dilakukan dengan baik,” ungkap Bupati.

Dia menggambarkan kawasan eks PLG dulunya masih sulit dijangkau melalui jalan darat karena masih bergantung dengan jalur sungai. Tapi sekarang untuk menuju kawasan eks PLG sudah tembus, sehingga diharapkan pedagang dan pembeli bisa langsung menuju lokasi ini.

“Saya ingin kisah kesuksesan transmigrasi yang ada di daerah Basarang dan juga Kalampangan (Kota Palangka Raya, red) dapat terjadi di daera hini. Bahkan beberapa waktu lalu saya telah berbicara dengan Kementerian Transmigrasi agar dapat terus membantu kawasan eks PLG ini,” ucapnya.

Sementara itu ditempat yang sama Pengurus Masjid  Al Kausar, Abdul Kadir mengucapkan terima kasih atas kehadiran rombongan Bupati yang sudi untuk melakukan tarling di desa mereka. “Pada kesempatan ini kami juga menyampaikan permohonan maaf jika dalam pelayanan ada hal yang tidak berkenan,” kata transmigran asal Lampung ini.

Dalam kegiatan tarling ini Bupati Kapuas didamping ibu Hj Aliyah Mawardi. Selain itu tampak pula Ketua MUI, Kapolres, Dandim, Kajari, sejumlah Kepala SKPD serta tokoh masyarakat dan organisasi kemasyarakatan.

Dipenghujung kegiatan juga diisi dengan siramah rohani yang disampaikan oleh H Marino. Sebelumnya Bupati juga menyerahkan bantuan barang dan uang tunai yang diterima langsung oleh pengurus masjid setempat (humas)

Kamis, 18 Agustus 2011

PRAMUKA PENYELAMAT GENERASI MUDA


WEB_PRAMUKA_SIPKUALA KAPUAS – Revitalisasi Gerakan Pramuka yang telah berjalan selama lima tahun, dengan tujuan untuk memantapkan eksistensi Gerakan Pramuka serta untuk meningkatkan fungsi Gerakan Pramuka dan telah memperlihatkan hasil yang cukup menggembirakan.

Namun, harus diakui bahwa tantangan yang dihadapi oleh Gerakan Pramuka dan Kaum Muda Indonesia juga semakin berat. Gerakan Pramuka  erupakan salah satu pilar pendidikan kaum muda yang dituntut untuk dapat berkontribusi secara nyata dalam hidup dan kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk dalam menyelesaikan masalah kaum muda.

Hal ini disampaikan Ketua Kwartil Nasional Gerakan Pramuka Prof DR dr H Azrul Azwar MPH dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekda Kapuas Nurul Edy MSi. Pada Acara Peringatan Hari Pramuka ke-50, yang dilaksanakan di Sanggar Pramuka, Selasa (16/8) sore.

Peringatan Hari Pramuka ke-50 atau Tahun Emas jatuh pada tanggal 14 Agustus 2011, sekaligus memperingati 50 tahun Presiden RI Ir Soekarno menyerahkan panji kepramukaan kepada gerakan pramuka pada tanggal 14 Agustus 1961.

“Dengan tema ‘Penyelamat Generasi Muda’ diharapkan dapat memacu kita untuk lebih memajukan Generasi Pramuka,” katanya. Gerakan Pramuka sebagai lembaga pendidikan berperan melengkapi pendidikan formal bagi Generasi Muda sejak dicanangkannya revitalisasi tahun 2006 lalu, terus menerus membenahi diri.

Pada saat ini dengan terbitnya Undang-Undang Nomor 12 tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka, tentu saja upaya pembenahan diri tersebut harus semakin ditingkatkan.

“Hasil yang dicapai sejauh ini cukup menggembirakan, minat kaum muda terhadap Gerakan Pramuka tampak semakin meningkat,” ujarnya. Untuk tercapainya visi dan misi yang dimiliki, yakni mempersiapkan calon pemimpin bangsa yang memiliki kepribadian dan akhlak mulia pada masa depan sehingga dapat mempertahankan keberhasilan yang telah dicapai dan bahkan dapat  meningkatkannya.

Peranan Pramuka adalah penting. Karena gerakan pramuka sebagai satu lembaga pendidikan yang menghimpun berbagai suku bangsa, agama dan kepercayaan, serta merupakan suatu intrumen yang andal dalam mempersatukan bangsa dan Negara.

Pada saat ini, sadar atau tidak nilai-nilai asing langsung atau tidak langsung telah memberikan banyak pengaruh negatif kepada generasi muda Indonesia.

Untuk mengatasinya sangat diperlukan keterlibatan aktif generasi muda dalam kegiatan kepramukaan. Karena sesungguhnya salah satu kewajiban setiap anggota Gerakan Pramuka, sebagaimana yang telah dirumuskan oleh Bapak Pramuka Dunia Baden Powell disamping ditujukan terhadap Tuhan (duty to the God), terhadap sesama (duty to the others) kemudian terhadap diri sendiri (duty to self) serta terhadap tanah air, bangsa dan Negara (duty to country).

“Untuk kepentingan bangsa dan Negara pada masa depan berbagai masalaha tau tantangan yang dihadapi harus segera dapat ditanggulangi,” ungkapnya. Disinilah peranan penting Gerakan Pramuka sebagai lembaga pendididkan non formal yang bertujuan membentuk karakter kaum muda, menanamkan semangat kebangsaan serta meningkatkan keterampilan generasi muda.

Revitalisasi Gerakan Pramuka adalah mengaktifkan kembali gugus depan diseluruh Indonesia, tidak akan terlaksana apabila tidak mendapat dukungan dari orang tua, masyarakat dan pemerintah. Setelah kegiatan juga diserahkan Piagam Tanda Penghargaan Kwartil Nasional dan Penganugerahan Tanda Penghargaan Lencana Pancawarsa II, sesuai dengan Surat Keputusan Kwartil Nasional No. 090 tahun 1983 Juncto No. 171 tahun 1988 yang menandai kesetian, kepatuhan, kerajinan, ketekunan, kesungguhan dan ketertiban sebagai seorang anggota dewasa gerakan pramuka dalam menunaikan tugas dan kewajiban selama lima tahun.  (humas)

Rabu, 17 Agustus 2011

UPACARA BENDERA HUT RI KE 66 BERLANGSUNG HIKMAD


hut_ri_66-1
KUALA KAPUAS – Upacara peringatan HUT RI ke 66 Tahun 2011 berlangsung hikmad di Stadion Panunjung Tarung Kabupaten Kapuas, Rabu (17/8) pagi. Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Kapuas HM Mawardi dengan komandan upacara Lettu CPM Setiawan SH.

Acara juga diisi dengan detik-detik proklamasi, mengeningkan cipta, pembacaan teks Proklamasi oleh Ketua DPRD Robert L Gerung dan pembacaan pembukaan  UUD 1945 oleh Ketua KNPI Paturahman.

Upacara juga dihadiri para peserta upacara yang berasal dari PNS, TNI/Polri, pelajar serta anggota pramuka. Sedangkan di tribun utama diisi oleh para undangan yang berasal dari warakauri, legiun veteran Indonesia yang merupakan mantan penjuang.

hut_ri_66-2Sementara itu pengibaran bendera merah putih berlangsung sukses tanpa mengalami hambatan. Sebanyak 70 pasukan paskibrakan yang berasal dari siswa siswi SMK/SMA di Kabupaten Kapuas tampak kompak dalam baris berbaris.

Walaupun saat ini masih dalam suasana berpuasa di bulan ramadhan tapi meraka tampak begitu serius menjalankan tugas yang diemban yakni membawa bendera merah putih dan mengibarkannya.

Usai acara dilanjutkan dengan penyerahan lencana pengabdian PNS selama 30 tahun yang diserahkan oleh Bupati Kapuas kepada Wakil Bupati Kapuas Suraria Nahan. Selain itu juga diserahkan lencana pengabdian 20 dan 10 tahun kepada sejumlah PNS.

hut_ri_66-3Disamping itu juga diserahkan piagaram penghargaan kepada PNS berprestasi mulai dari golongan I, II, III, IV di lingkungan Pemkab Kapuas. Selain itu juga diserahkan piala untuk juara lomba kebersihan dan pengemudi teladan.

Upacara ini juga dihadiri oleh Kapolres Kapuas, Kajari Kapuas, Ketua Pengadilan Tinggi. Selain itu tampak pula istri pejabat mulai dari Ny Hj Aliyah Mawardi serta istri forkomimda lainnya. (humas)

Selasa, 16 Agustus 2011

ZIARAH WARNAI HUT KE 66 RI


web_ziarahKUALA KAPUAS – Berbagai kegiatan mewarnai Hari Ulang Tahun (HUT) ke 66 Kemerdekaan Republik Indonesia  2011 di Kabupaten Kapuas, diantaranya ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kencana Kuala Kapuas, Selasa (16/8) pagi.
Bertindak selaku inspektur upacara pada ziarah tersebut , Kapolres Kapuas AKBP Wisnu Putra,SH SIK dan komandan upacara Ipda Joko S.

Diikuti Bupati Kapuas Ir HM Mawardi MM, Wakil Bupati Suraria Nahan Dipl ATP ST, Ketua DPRD Robert L Gerung SE MM, Forum Komonikasi Pimpinan Daerah, Ketua Pengadilan Negeri Agus Setya Wahyu SH, Sekda Drs H Nurul Edy MSi ,dan sejumlah Kepala SKPD.

Kemudian pasukan Polres Kapuas, Kodim 1011/KLK, Satpol PP, PNS. Ormas Pemuda, Mahasiswa,dan Organisasi Wanita. Pada upacara ziarah dlakukan penghormatan kepada arwah pahlawan,  mengheningan cipta , peletakan karangan bunga Irup. Juga dilakukan penaburan bunga di makam.

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan sidang paripurna dengan agenda mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI di Gedung DPRD Kapuas. (humas)

WABUP KUKUHKAN 70 PESERTA PASKIBRAKA


web_paskiKUALA KAPUAS – Sedikitnya 70 (tujuh puluh) siswa-siswi SMA/SMK berhasil lolos sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Kapuas. Mereka berhasil menyisihkan sedikitnya 267 orang pendaftar.

Pengukuhan Paskibraka dilakukan oleh Wakil Bupati Kapuas Suraria Nahan di GOR Panunjung Tarung, Senin (15/8) malam. Sebelumnya pasukan Paskibraka mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Dasar Kepemimpinan (DIKLATDASPIM) yang dilaksanakan sejak tanggal 29 Juli s/d 16 Agustus 2011, diisi oleh tenaga pelatih profesional yang berasal dari Kodim 1011 KLK dan Polres Kapuas.

Kepala Disporabudpar Kabupaten Kapuas Edy Lukman Hakim dalam laporannya bahwa tujuan dari Pendidikan dan Pelatihan Dasar Kepemimpinan (DIKLATDASPIM) Paskibraka adalah untuk mewujudkan pasukan pengibar bendera merah putih yang berprestasi, penuh semangat dan memiliki kompetensi.

Kegiatan DIKLATDASPIM Paskibraka diselenggarakan dilapangan olah raga panunjung tarung, selama kegiatan para peserta di asramakan di hotel Ross Kuala Kapuas.

Pada kesempatan itu dalam sambutannya Bupati Kapuas yang dibacakan oleh Wakil Bupati mengatakan bahwa generasi muda sebagai penerus cita-cita perjuangan bangsa dan sumber insani perlu ditingkatkan pembinaan dan pengembangannya serta diarahkan menjadi kader penerus bangsa dan manusia pembangunan nasional yg berjiwa pancasila.

“Pemuda Indonesia haruslah mampu mengambil peran yang signifikan dalam merespon berbagai persoalan yang tengah dihadapi bangsa” terangnya.

Lebih lanjut ditegaskan pemuda haruslah memiliki akhlak yang mulia, sehat, cerdas, terampil dan berprestasi serta memiliki komitmen untuk berupaya melakukan yang terbaik bagi kejayaan bangsa dan negara.

Inti dari kegiatan ini adalah menyiapkan dan membekali peserta Diklat Paskibraka yang akan bertugas mengibarkan bendera pusaka. Dengan adanya pelatihan ini petugas paskibraka dapat melaksanakan kewajibannya dengan baik dan penuh tanggung jawab, Harapnya.

Disamping itu juga guna menumbuhkan sikap dan integratif , Dinamis, Kreatif, Inovatif dan selektif dalam mengantisipasi kejadian-kejadian disekitarnya maupun kejadian atau permasalahan sosial dan kemasyarakatan lainnya. ((humas)

WARGA SEI HAUR DAMBAKAN LISTRIK DAN PERBAIKAN JALAN


WEB_SEI_HAURKUALA KAPUAS – Warga Sei Haur Kelurahan Palingkau Baru Kecamatan Kapuas Murung mendambakan pemasangan jaringan listrik ke tempat mereka. Pasalnya hingga saat ini warga setempat masih mengandalkan lampu tembok sebagai penerangan bila malam hari.

Harapan ini diungkapkan oleh pengurus Masjid  Al Mukarram, Guru H Kaspul Anwar saat memberikan sambutan pada kegiatan tarawih keliling (tarling) Bupati Kapuas HM Mawardi di desa setempat, Senin (15/8).

”Saya mewakili warga disini mengharapkan agar jaringan listrik dapat dipasang. Apalagi saat ini tiang listrik telah terpasang dimuara desa ini,” kata Kaspul Anwar yang disambut tepuk tangan warga yang hadir saat itu.

Selain mengharapkan pemasangan listrik, pihaknya juga meminta kepada Pemkab Kapuas untuk dapat melakukan perbaikan jalan di desa mereka sepanjang 4,5 km. Menurutnya kondisi jalan jika hujan becek dan kemarau berdebu. ”Kalu bisa di sirtu, syukur-syukur dapat diaspal,” ungkapnya.
Pada kesempatan itu Kaspul juga mengungkapkan jika dulunya Sei Haur menjadi salah satu lumbung padi di Kapuas. Namun saat ini produksi padi mengalami penurunan karena tingkat keasaman air yang tinggi. Maka dari itu pihaknya berupaya mengembangkan tanaman lain seperti palawija atau karet serta kolam ikan.

Sementara itu Bupati Kapuas HM Mawardi mengungkapkan pihaknya akan melakukan koodinasi dengan SKPD teknis terkait dengan usulan warga. Dia berharap usulan tersebut dapat diakomodir sehingga dapat terlaksana.

”Saya minta Dinas PU, Dinas Pertanian, Dinas Perkebunan dan dinas Perikanan dapat memprogramkan usulan warga ini,” ungkapnya.

Menariknya pada kesempatan itu Bupati juga memuji makanan yang disajikan oleh masyarakat. ”Allhamdulillah makanan yang dihidangkan sungguh enak. Terima kasih atas pelayanan yang telah diberikan,” kata Mawardi.

Disela kegiatan Bupati juga menyerahkan bantuan barang dan uang tunai yang diterima pengurus masjid. Selain itu anak yatim piatu dan orang tua jompo tak lupa juga diberikan santunan.

Kegiatan tarling itu juga dihadiri oleh Ketua MUI, Kepala Kemenang, sejumlah Kepala SKPD serta tokoh agama dan masyarakat. Perjalanan tarling kali ini ditempuh menggunakan jalur sungai menggunakan speedbout. Kemudian dari muara sungai dilanjutkan dengan kelotok untuk dapat masuk menuju lokasi tarling. (humas)

Senin, 15 Agustus 2011

BUPATI KEMBALI INGATKAN BAHAYA KEBAKARAN


TARLING_KAPOSKUALA KAPUAS – Memasuki musim kemarau Bupati Kapuas HM Mawardi kembali mengingatkan akan bahaya kebakaran hutan, lahan dan pekarangan. Makanya masyarakat diminta untuk tidak melakukan aktivitas pembakaran karena dapat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Demikian disampaikan oleh Bupati Kapuas HM Mawardi saat menggelar kegiatan tarawih keliling (tarling) yang dilaksanakan di Masjid Baital Abrar  Desa Anjir Serapat Barat Kecamatan Kapuas Timur, Minggu (14/8).
“Dimusim kemarau ini mari kita menjaga lingkungan jangan sampai terjadi kebakaran karena akan berdampak pada kabut asap,” kata Mawardi yang saat tarling di masjid tersebut di dampingi istri Hj Aliyah.
Selain itu Bupati juga memuji Desa anjir Serapat Barat yang mampu meningkatkan produski padinya. Bahkan di daerah ini termasuk daerah yang produksi padinya tinggi. “Terus tingkatkan produksi padi, apalagi daerah Kapuas menjadi salah satu lumbung padi di Kalteng,” terangnya.
Sementara itu ditempat yang sama pengurus Masjid Baital Abrar, Baharuddin mengucapkan terima kasih atas kehadiran rombongan Bupati yang telah mengagendakan tarling di Desa Anjir Serapat. “Kami mohon maaf jika dalam pelayanan disini ada yang tidak berkenan,” kata Baharuddin.
Kegiatan tarling ini selain diikuti oleh sejumlah Kepala SKPD juga dihadiri oleh Kapolres Kapuas, Ketua MUI, Kepala Kementerian Agama serta anggota DPRD Kabupaten Kapuas.
Seperti biasa usai memberikan sambutan, Bupati kembali memberikan bantuan kepada pengurus masjid. Bantuan yang diberikan berupa barang dan uang tunai. Selain itu Bupati juga menyerahkan santunan kepada anak yatim piatu dan ibu-ibu jompo. Sementara itu untuk imam tarawih dipimpin oleh H Kursana S.Ag dengan penceramah KH Suryani Lc. (humas)

Minggu, 14 Agustus 2011

WARGA ANTUSIAS SAMBUT TARLING BUPATI DI TAJEPAN


WEB_TAJEPANKUALA KAPUAS – Perjalanan tarawih keliling (tarling) Bupati Kapuas HM Mawardi kembali berlanjut. Kali ini tarling dipusatkan di Masjid Nurul Huda Desa Tajepan Kecamatan Kapuas Murung, Sabtu (13/8).
Disini rombongan Bupati yang saat itu didampingi oleh istri Hj Aliyah Mawardi disambut ratusan warga. Bahkan ketika ingin memasuki masjid masyarakat berjejer rapi untuk bisa bersalaman dengan orang nomor satu di Kabupaten Kapuas ini.
“Sebenarnya tarling ditempat ini merupakan tarling ke lima, namun dua diantaranya tidak bisa dilaksanakan tepat waktu karena tugas kedinasan yang tidak bisa ditinggalkan,” kata Mawardi.
Pada kesempatan itu tak lupa Bupati kembali mengajak umat muslim yang hadir saat itu untuk selalu berlomba-lomba berbuat kebajikan dan meningkatkan amal ibadah di bulan puasa.
Menurutnya ibadah puasa ibarat kupu-kupu yang sebelumnya seperti kepompong. Artinya ibadah puasa dapat menjadikan diri kita suci kembali. “Mari perbanyak pahala di bulan yang penuh rahmat dan berkah ini,”  ungkapnya.
Sementara itu bantuan yang diterima Masjid Nurul Huda meliputi Satu rool sajadah dari Hj Aliyah Mawardi, lalu dari Bappeda, Disnakersos, Dishubkuminfo, Dinas Pertanian, Bagian dibawah Koordinasi Asisten II masing – masing satu unit kipas angin. Kemudian lima buah Alquran dari Kemenang.
Disamping bantuan berupa barang, bantuan berupada dana tunai juga diberikan kepada pengurus masjid. Total bantuan yang diperoleh malam itu berjumlah Rp22.570.500. Dana tersebut diantaranya berasal dari bantuan pribadi Bupati Kapuas sebesar Rp5 juta.
Kemudian dari Dinas Pendidikan Rp2,5 juta, Dinkes Rp1 juta, RSUD Rp1 juta, Dirut PDAM Rp1 juta serta bantuan dari Sekda, Asisten II dan III. Lalu dana juga terkumpul dari celengan yang diedarkan pada saat tarling berlangsung.
Pada kegiatan tarling tersebut tampak mendampingi Bupati yakni Ketua MUI KH Abdul Muthalib, sejumlah unsur muspida, Sekda Nurul Edy, Asisten III Johansyah dan sejumlah Kepala SKPD.
Disela kegiatan Bupati menyerahkan santunan bagi ibu-ibu jompo dan anak yatim piatu. Sementara itu kegiatan tarling juga diisi dengan ceramah yang disampaikan oleh H Abdul Haliq dengan imam tarawih H Aspihani. (Humas)