Selasa, 11 Januari 2011

WARGA ANTUSIAS BACA MAJALAH AMANAH PEMKAB KAPUAS

majalah_webKUALA KAPUAS – Keberadaan Majalah Amanah tampaknya dinanti-nanti oleh warga Kabupaten Kapuas. Buktinya saat sejumlah staf Bagian Humas dan Protokol Setda Kapuas membagikan majalah tersebut warga saling berebut untuk membacanya.

Pemandangan ini terlihat saat Bupati Kapuas HM Mawardi menghadiri Haul (Memperingati) 8 tahun wafatnya  KH Muhammad Abduh bin H Abdul Khair, di Masjid Babussalam komplek Pondok Pensantren Babussalam Kuala kapuas beberapa waktu lalu.

Hal serupa juga terjadi saat pembagian Majalah Amanah di sejumlah desa atau kecamatan saat kunjungan kerja Kepala Daerah. Tak hanya majalah yang dibagikan secara gratis, melainkan kalender 2011 serta ratusan poster yang berisi tentang visi dan misi kepala daerah juga dibagikan.

Menurut Kabag Humas dan Protokol Setda Kapuas, Drs M Hafizi pembagian majalan, kalender poster tersebut merupakan upaya dari Pemkab Kapuas untuk menyebarluaskan informasi tentang pembangunan sekaligus menyampaikan realisasi dari visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati.

“Yang pasti setiap kali kunjungan kerja atau hasupa hasundau Bupati dan Wakil Bupati ke daerah, kami mendistribusikan majalah dan poster.

Bahkan distribusi secara rutin juga dilakukan hingga ke RT sampai ke masyarakat umum,” kata Hafizi yang kala itu didampingi Redaktur Pelaksana Majalah Amanah, Dedy Purnadibrata, SE.

Lebih jauh dikatakan penerbitan Majalah Amanah tidak bersifat profit atau mencari keuantungan materi. Tapi murni sebagai sarana informasi Pemkab Kapuas untuk menyebarluaskan informasi pembangunan yang telah dan akan dilakukan.
“Saat ini Majalah Amanah telah terbit sebanyak enam edisi dengan halaman full colour sejak pertengahan tahun 2009. Setiap edisi rata-rata kami mencetak 2.000 majalah. Bahkan perlu kami informasikan sebelumnya selama 57 tahun Pemkab Kapuas berdiri, baru saat ini hadir sebuah majalah,” ungkap Hafizi.

Tak hanya majalah yang di terbitkan oleh Pemkab Kapuas, melainkan masih ada sarana lain untuk menyebarkan informasi yakni melalui dunia maya yang dapat diakses melalui situs www.kapuaskab.go.id. Bahkan dalam waktu dekat Bagian Humas dan Protokol juga akan mengaktifkan radio siaran FM Pemkab Kapuas.

“Kami juga mengharapkan saran ataupun kritik dari semua pihak, khususnya dalam penerbitan Manajah Amanah, sehingga kedepan majalah ini mampu menjadi acuan masyarakat untuk mencari serta menggali informasi tentang Kabupaten Kapuas,” tukas Hafizi.

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda