Kamis, 10 November 2011

FKUB KAPUAS STUDI BANDING KE BALI


fkub_webDENPASAR – Kerukunan  umat beragama salah satu faktor penentu  kelangsungan   pembangunan, hal inilah yang mendasari pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten untuk terus meningatkan peran dan  fungsinya.
Untuk meningkatkan itu , serta untuk  menambah   ilmu pengetahuan dan wawasan  ,  FKUB Kapuas melaksanakan studi banding ke Kabupaten Karang Asem Bali, 9-11 Nopember 2011.
Dipilihnya Kabupaten Karang Asem karena daerah  tersebut sangat kodusif, tidak pernah terjadi konflik antara umat beragama dan  FKUB sudah cukup maju. Terang Kasubag Pengumpulan Informasi dan Pemberitaan Humas dan Protokol Setda Kapuas Sapto Subagio , di Bali (10/11).
Studi banding  dipimpim langsung Ketua FKUB Drs H Masyumi Rifai MAP , dikuti  beberapa pengurus lainnya ,  serta didampingi Wakil Sekretaris FKUB Kalteng HM Syairi Abdullah dan Kabag Kemasyarakatan Setda Kapuas  Deni  Widarani SE .
Setibanya di Kantor Bupati Karang Asem , rombongan studi banding disambut Bupati ,  diwakili Kepala Badan Kesbangpol Linmas Karang Asem Drs Ida Bagus Ketut Sulendra dan pengurus FKUB Kabupaten Karang Asem,kemudian dilanjutkan dengan  acara pertemuan.
Dalam Pertemuan yang berlansung  penuh kearaban dan kekeluargaan itu, kata Sapto, Ketua FKUB Masyumi Rifai menjelaskan tentang maksud dan tujuan kunjungan  ke Kabupaten Karang Asem.
“ Saya beserta beberapa pengurus FKUB Kapuas ingin mengetahui lebih jauh tentang peran pengurus FKUB dan tokoh agama  di daerah ini, dalam menciptakan kerukunan umat beragama”, tutur Masyumi.
Peran dan fungsi FKUB beserta tokoh agama  dalam mewujudkan kebersamaan dan keharmonisan umat beragama di Kabupaten Karang Asem  menjadi pelajaran  yang sanggat berharga untuk dapat dicontoh dan diterapkan di Kabupaten Kapuas , dalam rangka  meningkatkan kerukunan umat beragama.
Kemudian Wakil Ketua FKUB Drs H Nurani Sarji MPd menyampaikan ,  sekilas tentang gambaran umum Kabupaten Kapuas,  keberadaan umat beragama dan rumah ibadah.
Sementara itu Kepala Kesbangpol Linmas  Ida Bagus Ketut Sulendra menyampaikan tentang profil Kabupaten Karang Asem,  jumlah umat beragama , tempat ibadah dan pemuka agama.
Penduduk Kabupaten Karang Asem  berjumlah 434.475 jiwa, menganut agama Hindu, Islam, Kristen Protestan,  Budha dan Katolik yang tersebar di 8 Kecamatan.
Di katakannya, dengan adanya kegiatan pembinaan dan sosialisasi ke Kecamatan dapat menciptakan kerukunan umat beragama, yaitu hubungan sesama umat beragama yang dilandasi toleransi ,  saling pengertian, saling menghormati, menghargai kesetaraan dalam pengamalan ajaran agamanya.
Bekerjasama dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dalan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Melaksanakan pertemuan rutin FKUB dengan pimpinan lembaga agama , menyambut perayaan keagamaan, seperti, Nyepi, Idul Fitri, dan Tahun Baru, ungkap Ida Bagus.
Pertemuan diisi dengan dialog/tanya jawab , penyerahan cindramata, dan peninjauan kelapangan (Humas).

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda