Sabtu, 05 Mei 2012

KAPUAS JUARA UMUM MTQ KE 26 TINGKAT PROVINSI KALTENG


WEB.1MTQWEB.3MTQKUALA KAPUAS – Sukses penyelenggara dan sukses prestasi, itulah yang dirasakan oleh tuan rumah penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke 26 di Kabupaten Kapuas yang digelar sejak 28 April hingga 5 Mei 2012.
Sebab Kabupaten Kapuas akhirnya berhasil meraih juara umum dan berhak atas piala bergilir Gubernur Kalteng yang sebelumnya dipegang oleh Kabupaten Barito Selatan. Hal ini setelah dibacakan keputusan dewan hakim pada acara penutupan MTQ yang digelar di Lapangan Olah Raga Panunjung Tarung, Jumat (4/5) malam.
Hadir saat penutupan berlangsung Wakil Gubernur Kalteng H Achmad Diran, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalteng H Abdul Razak, Bupati Kapuas HM Mawardi beserta ibu. Kemudian para Bupati/Wakil Bupati/Walikota se Kalteng serta unsur Forkompimda Kabupaten Kapuas.
Ketua Umum MTQ, HM Mawardi yang juga Bupati Kapuas mengatakan sudah tujuh hari MTQ ini dilaksanakan sejak dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalteng. “Kegiatan ini diikuti oleh 14 kabupaten dan kota dengan peserta lomba sebanyak 348 orang,” kata Mawardi.
Sementara itu Gubernur Kalteng Agustin Teras Narang dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Wakil Gubernur Kalteng H Achmad Diran mengatakan kepada para qori/qoriah yang berhasil memenangkan lomba seni baca Al-Qur’an diucapan selamat.
“Hendaknya kemampuan sSaudara-saudara tersebut harus lebih ditingkatkan untuk mengikuti jenjang perlombaan pada forum yang lebih luas yaitu Musabaqah Tilawatil Qur’an Tingkat Nasional yang direncanakan diselenggarakan di kota Ambon bulan depan tepatnya tanggal 7 sampai dengan 15 Juni 2012 yang akan datang,” ungkapnya.
WEB.4MTQWEB.2MTQSebaliknya kepada mereka yang belum berhasil saya minta agar tidak menjadi kecewa dan berkecil hati. Tapi berupaya terus-menerus tanpa menyerah, sebab  ditahun-tahun mendatang  kesempatan selalu terbuka asal kita dengan tekun belajar dan penuh kesungguhan.
Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran XXVI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Kabupaten Kapuas, telah berjalan lancar tanpa kendala yang berarti.Walau dalam suasana perlombaan ingin meraih kemenangan, namun semua tetap akrab dalam ikatan persaudaraan di bawah berkah ayat ayat alquran.
Apapun hasil perlombaan yang telah dicapai dan telah di umumkan, hendaknya semua dapat menyambut dengan gembira, menerima dan memaklumi segala kekurangan yang sudah barang tentu pasti ada. Perbaiki dan tingkatkan kemampuan pada perhelatan musabaqah berikutnya. Dan kepada semua kafilah agar dapat pulang kedaerahnya, tanpa membawa hal hal yang masih mengganjal di dalam dada karena yang menjadi juara adalah putra putri terbaik daerah Kalimantan Tengah.
“Kepada Pemkab Kapuas, atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah  mengucapkan penghargaan setinggi tingginya, yang telah sukses sebagai panitia penyelenggara  MTQ XXVI Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2012,” jelasnya.
Diakhir acara seperti yang dijanjikan panitia yakni penampilan  Raja Dangdut Rhoma Irama lengkap dengan Soneta Gruop. Penampilan artis papan atas ini mampu menghinoptis penonton yang larut dalam kegembiraan. Sedikitnya 20 lagu terbaik yang dibawakan malam itu, dengan penampilan sekitar dua jam. (humas)
DAFTAR PEMENANG MTQ KE 26 TINGKAT PROVINSI KALTENG
JUARA UMUM
No
Kabupaten/Kota
Nilai
1
KAPUAS
40

EMPAT BESAR DAERAH
No
Kabupaten/Kota
Nilai
1
BARITO UTARA
38
2
PALANGKA RAYA
38
3
BARITO SELATAN
34
4
BARITO TIMUR
24

KATEGORI PAWAI TAARUF/MOBIL HIAS
No
Kabupaten/Kota
JUARA
1
KAPUAS
I
2
PALANGKA RAYA
II
3
KOBAR
III
4
KATINGAN
IV
5
BARITO TIMUR
V
6
MURUNG RAYA
VI

KATEGORI STAN PAMERAN TERBAIK
No.
Nama Pemenang
JUARA
1
KAPUAS
I
2
KOTAWARINGIN TIMUR
II
3
LAMANDAU
III

KATEGORI PAWAI TAARUF UMUM/SKPD
No.
Nama Pemenang
JUARA
1
KEMENAG KAPUAS
I
2
BAPPEDA KAPUAS
II
3
DINAS PENDIDIKAN KAPUAS
III

KATEGORI PAWAI TAARUF PELAJAR/MAHASISWA
No.
Nama Pemenang
JUARA
1
MIN SELAT UNIT II KAPUAS
I
2
MIN SELAT HULU KAPUAS
II
3
SMAN-2 KAPUAS
III

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda