Senin, 30 Mei 2011

BUPATI CANANGKAN BULAN BAKTI GOTONG ROYONG DAN HKG PKK


web_BBGTKUALA KAPUAS – Budaya gotong royong sejatinya adalah ciri khas budaya bangsa kita yang harus dipertahankan dan dilestarikan. Tentunya ditataran konsep, bahwa bila karakter bangsa tersebut dimamfaatkan sebagai bentuk partisipasi masyarakat dalam proses pembangunan, diyakini outcomesnya akan berdampak positif.
Hal ini di sampaikan Bupati Kapuas HM Mawardi pada Acara Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke 39 dan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat VIII Tingkat Kabupaten Kapuas Tahun 2011 di Halaman Kantor Desa Lunuk Ramba, Senin (30/5) pagi.
Sejalan dengan itu maka sangat tepat bila momentum ini dijadikan sebagai gerakan bersama dalam rangka meningkatkan peranan PKK dalam pembangunan, sehingga dapat mewujudkan keluarga bahagia, sejahtera, maju dan mandiri.
“Semangat gotong royong masyarakat yang dipadukan dengan gerakan pemberdayaan kesejahteraan keluarga agar dapat dilasanakan terus menerus.” ungkap Mawardi.
Pada kesempatan itu Bupati juga mengingatkan bahaya saat memasuki musim kemarau. Dia berharap aparat setempat memberikan arahan dan penjelasan kepada masyarakat untuk menghindari bencana kebakaran hutan dan lahan.
Kemudian terkait dengan Permendagri Nomor 27 Tahun 2006 dalam rangka memberikan kepastian hokum terhadap batas desa, ditekankan agar para camat proaktif mengajukan pembentukan tim penetapan dan penegasan batas desa di wilayahnya masing-masing melalui koordinasi dengan tim penegasan batas daerah Kabupaten Kapuas.
Selain itu kepada TP PKK juga diharapkan perannya dalam berbagai program PKK, hendaknya didukung dan difasilitasi oleh semua SKPD termasuk camat, lurah dan kades. Hal ini dimaksudkan agar lebih berdaya khususnya dalam menunjang pembinaan kesejahteraan keluarga guna mewujudkan keluarga harmonis dan sejahtera.
Pada kesempatan yang sama Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Ferly H Sangen mengatakan tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai upaya untuk medorong dan member motivasi kepada masyarakat untuk melestarikan budaya gotong royong dan menggelorakan gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga.
Adapun sub tema yang diangkat kali iniadalah melalui semangat Hari Kesatuan Gerak PKK dan Budaya Gotong Royong Kita Berdayakan Masyarakat Untuk Mewujudkan Kabupaten Kapuas Yang Aman, Maju Mandiri, Sejahtera dan Tangguh.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh unsure Muspida, sejumlah Kepala SKPD serta para Camat Se Kabupaten Kapuas. Acara ini juga diisi dengan temu wicara serta penyerahan bantuan kepada masyarakat setempat. (humas)

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda