Sabtu, 26 Mei 2012

KAPUAS RAIH PENGHARGAAN PADA OTONOMI EXPO


putri_webJAKARTA – Pemerintah Kabupaten Kapuas  dipimpin Bupati Ir H Muhammad Mawardi MM,  kembali mengukir prestasi, kali ini  meraih penghargaan juara kedua kategori informatif pada Otonomi Expo dan Forum  2012 di Jakarta Convention Center (JCC).
Selain Pemerintah Kabupaten Kapuas, Otonomi Expo ini juga diikuti sedikitnya  200 peserta dari Pemerintah Kabupaten seluruh Indonesia  dan 50 perusahaan BUMN dan swasta, terang Kasubag Pemberitaan Humas Setda Kapuas Sapto Subagio di Jakarta, Sabtu (26/5) malam.
Ajang ini  menjadi sarana informasi dan promosi potensi sumber daya alam dan produk kreatifitas industri daerah yang berdaya saing, serta memberikan konstribusi signifikan bagi daya tarik investasi.
Pengunjung tampak  antusias melihat  materi-materi yang disajikan stand Pemerintah Kabupaten Kapuas, diantaranya potensi sumber daya alam dan program-program strategis Kabupaten Kapuas.
Kemudian yang tidak  kalah menarik perhatian  pengunjung,  baik warga Indonesia maupun warga asing , adalah kerajinan unggulan khas Kabupaten Kapuas yang sudah dikenal  di  nusantara maupun manca negara , yaitu kerajinan yang dibuat dari getah nyatu dan  kain batik khas Kalteng, jelas Sapto.
Setiap pengunjung yang datang di stand Pemerintah Kabupaten Kapuas,  diberi sebuah tas , berisikan antara lain,  Majalah Amanah , booklet  gambaran umum dan potensi wilayah Kabupaten Kapuas dalam tiga bahasa, Indonesia, Inggris dan China.
Putri Indonesia Perwakilan Kalteng 2011 Neny Khurnaini Irianty  S Kom dan Putri Pariwisata Kabupaten Kapuas 2010  mendapat kehormatan sebagai penerima tamu pengunjung stand Pemerintah Kabupaten Kapuas di ajang  Otonomi Expo ini , tambah Sapto (Humas).

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda